Posted: 26-08-2016
Setiap orang pastinya pernah menggambar sesuatu, apakah itu gunung, rumah, ataupun mobil. Nah, saat menggambar itu biasanya objek sebenarnya yang digambar tidak memiliki ukuran yang sama dengan hasil gambarnya, dan pastinya, hasil gambarannya memiliki ukuran yang lebih kecil daripada objek aslinya yang menjadi model gambar.
Mari Kita ambil contoh gambar mobil ini:
Misalkan panjang mobil di atas yang sebenarnya adalah 2 meter, lalu Budi menggambarnya di buku gambar. Mobil yang digambar Budi ternyata memiliki panjang 20 cm, tidak sama antara panjang mobil yang sebenarnya dengan panjang mobil yang digambar Budi. Meski demikian, gambar mobil Budi sebenarnya memiliki skala tertentu jika dibandingkan dengan mobil yang sebenarnya. Nah, pertanyaannya sekarang, bagaimana mencari skala antara gambar Budi dengan mobil sebenarnya? Untuk mencari skalanya maka Rumus Skala untuk panjang gambar dan panjang sebenarnya akan kita gunakan, yaitu:
Dalam hal soal di atas, maka:
Pada penyelesaian di atas, jika satuan antara panjang gambar dan panjang sebenarnya berbeda, maka harus disamakan terlebih dahulu. Pada soal tersebut, satuan panjang gambar dalam cm, sementara panjang sebenarnya dalam m. Untuk menyelesaikannya, maka yang satuannya dalam m diubah terlebih dahulu ke dalam satuan cm. Sehingga bisa diketahui bahwa mobil yang digambar Budi memiliki skala 1 : 10 dengan mobil sebenarnya.
Bagaimana jika yang diketahui adalah tinggi gambar dan tinggi yang sebenarnya? Mudah saja, gunakan rumus berikut ini:
Dengan menggunakan perhitungan seperti cara di atas, maka akan dengan mudah skala nya bisa diketahui.
Bagaimana Bila yang Diketahui Skala nya?
Misalkan pada contoh soal mobil di atas, skala yang diketahui adalah 1 : 15 antara panjang mobil yang digambar Budi dan panjang mobil susungguhnya. Panjang mobil yang digambar Budi adalah 15 cm. Berapa panjang mobil yang sebenarnya?
Parameter soal yang diketahui adalah skala, yaitu 1:15, dan panjang gambar mobil, yaitu 15 cm, maka cara untuk menghitung panjang mobil sebenarnya adalah:
Maka: n cm = 15 cm x 15 = 225cm atau 2,25 m
Jadi, panjang mobil yang sebenarnya adalah 2,25 m.
Contoh Soal Rumus Skala: Jarak Peta
Perhatikan Peta di bawah ini. Peta ini merupakan peta di salah satu kecamatan di kota Bandung, yaitu Kecamatan Bojongloa Kidul. Skala pada peta tersebut adalah 1 : 33.300. Pertanyaannya adalah berapa jarak sebenarnya antara Komp Perumahan Cibaduyut Permai dan Komp Perumahan Mekarwangi jika di peta ini keduanya berjarak 4,5 cm? (perhatikan garis hitam dalam lingkaran merah di bawah ini)
Jawabannya adalah
Maka : n = 15 x 33300 = 499500 cm atau 4995 m atau 4,995 km
Jadi jarak sebenarnya antara Komp. Perumahan Cibaduyut Permai dan Komp. Perumahan Mekarwangi adalah 4,995 kilometer. Mudah ‘bukan mengerjakannya
ٱلْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ
ٱلْعَٰلَمِين
0 komentar:
Posting Komentar